MarketTrade
Products
Wallet
Learning Hub
Unduh Aplikasi Reku
google-icon

Pusat Informasi

Tentang The Sandbox (SAND)
Aset Kripto

Pertanyaan Terkait

Lihat Lainnya
Tentang The Sandbox (SAND)
November 25, 2021


The Sandbox (SAND) adalah platform unik karena memperkenalkan teknologi blockchain ke dunia game. The Sandbox menciptakan metaverse virtual di mana pemain dapat membangun, memiliki, dan memonetisasi pengalaman bermain game mereka di blockchain Ethereum menggunakan token utilitas platform (SAND).

The Sandbox token adalah token utilitas yang digunakan di seluruh ekosistem The Sandbox sebagai mata uang digital yang digunakan untuk transaksi dan interaksi. (SAND) merupakan token dengan jenis ERC-20 yang dibangun di atas jaringan Ethereum menggunakan mekanisme konsensus proof-of-stake (PoS).

Tidak seperti mekanisme konsensus proof-of-work (PoW) yang digunakan oleh blockchain Bitcoin, PoS tidak memerlukan sejumlah besar daya listrik atau komputasi untuk memvalidasi transaksi. Semua bergantung pada pemangku kepentingan dengan kepemilikan terbesar di token SAND. Mekanisme konsensus PoS memungkinkan banyak aplikasi yang beragam sambil tetap memastikan keamanan dana yang dipertaruhkan.

The Sandbox Game bergerak secara terdesentralisasi dan tidak sepenuhnya dikendalikan oleh perusahaan yang memiliki game. Pemain dapat membuat aset digital dalam bentuk Non-Fungible Token (NFT) dan mengunggahnya ke pasar, dan mengintegrasikannya ke dalam game dengan Game Maker.

Saat artikel ini dibuat (25 November 2021), The Sandbox (SAND) menempati posisi 29 di Coinmarketcap dan total pasokan SAND 3.000.000.000 dan yang beredar pada saat ini mencapai 892.246.119,22

Artikel Terbaru