Keamanan dan legalitas aplikasi crypto adalah faktor penting. Aset digital sangat berharga, sehingga kita harus memilih aplikasi crypto yang terpercaya.
Kehilangan aset digital adalah mimpi buruk bagi para pencari cuan. Ketika sudah rajin trading dan memperoleh profit, rutin menambah tabungan investasi untuk masa depan, eh tiba-tiba aplikasi yang digunakan menghilang begitu saja.
Crypto adalah aset digital yang mendapatkan banyak perhatian. Pesona Bitcoin dengan kenaikan harga yang luar biasa membuat banyak mata tertuju padanya. Banyak orang yang mulai memberanikan diri untuk mencoba memasuki dunia cryptocurrency.
Sulit memungkiri bahwa kata “uang” selalu tampak menggiurkan. Orang-orang pun ingin turut serta merasakan keuntungan dengan cepat. Sayangnya, FOMO (fear of missing out) dari orang-orang baru yang terjun tersebut akan dengan mudah dimanfaatkan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab, contohnya seperti membuat aplikasi crypto abal-abal.
Nah, sebelum memutuskan memasukkan sejumlah uang ke dalam aplikasi crypto, kamu harus memperhatikan beberapa poin penting berikut. Ingat, keamanan aset digitalmu adalah prioritas nomor satu.
Aplikasi crypto legal dan terdaftar dalam badan pemerintahan yang berwenang
Dimana bumi dipijak, di situ langit dijunjung. Pepatah itu memiliki artian bahwa sudah sepatutnya setiap orang atau entitas, dalam hal ini aplikasi crypto, harus memenuhi peraturan dan regulasi dari negara di mana ia berdiri.
Indonesia sudah memiliki beberapa peraturan yang wajib dipenuhi seperti berikut:
Terdaftar dan diawasi oleh BAPPEBTI
BAPPEBTI adalah Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi. Badan ini memiliki fungsi mengawasi, memberikan izin usaha, serta menetapkan peraturan tertentu yang berkaitan aktivitas kegiatan berjangka seperti trading forex, investasi dan perdagangan aset cryptocurrency.
Terdaftar di BAPPEBTI otomatis membuat sebuah aplikasi crypto terpercaya dan kredibel. Faktanya, melalui segala syarat dan ketentuan BAPPEBTI memerlukan banyak proses dan tahap. Hal tersebut perlu untuk memastikan bahwa sebuah aplikasi crypto memang layak guna. Apabila terjadi sebuah pelanggaran, BAPPEBTI tidak segan-segan akan memproses kejadian tersebut ke badan hukum.
Jadi, selalu pastikan bahwa aplikasi crypto yang kamu gunakan sudah terdaftar dalam BAPPEBTI, ya.
Cek daftar Penyelenggara Sistem Elektronik oleh Kominfo
Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika (Ditjen Aptika) adalah pihak yang berwenang untuk merumuskan dan melaksanakan kebijakan pada bidang aplikasi informatika.
Salah satu fungsi Ditjen Aptika adalah memastikan keamanan informasi serta infrastruktur informatika. Dalam hal ini aplikasi crypto juga termasuk dalam daftar yang terpantau dan melalui evaluasi oleh Direktorat Ekonomi Digital.
Sertifikasi oleh Komite Akreditasi Nasional
Hal ini juga tidak kalah penting. Komite Akreditasi Nasional (KAN) berfungsi sebagai pihak yang memberikan akreditasi sesuai dengan standar internasional ISO/IEC 17011 yang berarti badan akreditasi ini bersifat profesional, independen, dan tidak memihak.
Nah, apabila aplikasi crypto yang kamu gunakan sudah memenuhi tiga kriteria penting di atas, maka aplikasi yang kamu gunakan sudah pasti aman dan kredibel.
Protokol KYC (Know Your Customer) dalam aplikasi crypto
Protokol KYC dalam aplikasi crypto berguna untuk memastikan identitas dari individu yang melakukan aktivitas jual-beli aset digital pada aplikasi tersebut.
Pada tahun-tahun awal kemunculan crypto, perdagangan crypto berlangsung secara anonim, hal ini menyebabkan penyalahgunaan seperti pencucian uang dan aktivitas ilegal lainnya. Jadi ketika kamu mendapat permintaan untuk memfoto kartu identitas dan mengirimkan selfie (swafoto), kedua hal tersebut adalah upaya meningkatkan keamanan dan kenyamanan pada proses jual-beli crypto. Jangan khawatir, semua data dan privasi kamu aman, kok.
Daftar crypto yang diperdagangkan
Bagaimana cara melihat sebuah crypto yang terpercaya? Mudah, kamu bisa melakukan penelusuran pada website seperti CoinMarketCap.
Terdapat lebih dari 40 crypto yang telah masuk dalam daftar (list) Rekeningku.com. Semua koin tersebut sudah memenuhi kriteria dan evaluasi oleh tim Rekeningku.com, sehingga crypto yang tidak terpercaya sudah pasti tidak akan masuk dalam market Rekeningku.com.
Aplikasi crypto yang mudah penggunaannya
Membuat aplikasi yang mudah dan nyaman penggunaannya bukanlah hal mudah. Aplikasi crypto yang terpercaya akan menempatkan customer sebagai orang nomor satu agar mereka dapat mendapatkan pengalaman yang menyenangkan ketika melakukan transaksi.
Tidak ada iming-iming yang tidak masuk akal
Uang selalu berhasil menarik perhatian manusia. Seketika tubuh kita akan merespons setiap kali mendengar nominal yang besar.
Iming-iming imbalan serta promosi yang tidak masuk akal adalah salah satu contoh aplikasi crypto yang tidak kredibel. Hal ini karena mereka hanya memanfaatkan perasaan manusia untuk secara impulsif menaruh uangnya kepada aplikasi yang mereka buat.
Ingat dalam proses investasi maupun trading semua ada resiko dan ilmu yang harus kita pelajari. Ketika kamu menemukan sebuah aplikasi yang menawarkan sesuatu yang mencurigakan, misalnya iming-iming berupa deposit sekian rupiah untuk mendapatkan puluhan juta rupiah dalam waktu semalam, kamu patut curiga.
Aplikasi crypto yang informasinya transparan
Aplikasi crypto yang terpercaya akan dengan transparan menuliskan informasi penting terkait aplikasi tersebut. Siapa foundernya, di mana alamatnya, serta memiliki website.
Ketika kamu mulai kesulitan menemukan informasi mendasar mengenai sebuah aplikasi crypto maka ada indikasi bahwa aplikasi tersebut abal-abal.
Memiliki prestasi dan penghargaan
Pada tahun 2020 Rekeningku.com meraih penghargaan IDPBA (Indonesia Digital Popular Brand Award).
Prestasi yang jadi raihan sebuah aplikasi crypto adalah bukti lain bahwa aplikasi tersebut terpercaya dan kredibilitasnya mendapat pengakuan.
Dalam pernyataannya CEO Rekeningku.com, Sumardi, mengatakan bahwa prestasi tersebut adalah berkat kerja keras dan dukungan dari berbagai pihak serta pengguna setia Rekeningku.com.
Jadi, tidak perlu ragu untuk menggunakan aplikasi Rekeningku.com sebagai tempatmu melakukan transaksi crypto, karena semua poin yang menunjukkan legalitas dan kredibilitasnya di atas sudah terpenuhi. Yuk mulai daftarkan dirimu sekarang!