MarketTrade
Products
Wallet
Learning Hub
Unduh Aplikasi Reku
google-icon

Reku Kampus

Blog
Teori
Tutorial
Kamus Kripto
KyberSwap Kebobolan, Rugi Hingga $47 Juta Akibat Eksploitasi! 
Blog
Bagikan!

KyberSwap Kebobolan, Rugi Hingga $47 Juta Akibat Eksploitasi! 

23 November 2023
1 menit membaca
KyberSwap Kebobolan, Rugi Hingga $47 Juta Akibat Eksploitasi! 

Protokol decentralized exchange (DEX) KyberSwap dilaporkan menjadi korban eksploitasi dengan kerugian mencapai lebih dari US$47 juta. Informasi ini didapat dari data on-chain yang menunjukkan dana tersebut berasal dari likuiditas Elastic Pools di KyberSwap. Kejadian tersebut melibatkan pemindahan dana secara tiba-tiba dari crypto wallet terkait protokol ke dalam sebuah crypto wallet tunggal.

Seorang pengguna dengan akun 0xngmi di Twitter mengungkapkan bahwa total value locked (TVL) dalam protokol KyberSwap mencapai sekitar US$72 juta, dan peretas diketahui menguras pools liquidity provider (LP) KyberSwap.

Menurut rilisnya, yang dicuri mencakup sekitar US$20,7 juta di Arbitrum, US$15 juta di Optimism, US$5 juta di Ethereum, US$3 juta di Polygon, dan US$2 juta di Base. Mayoritas dana tersebut dalam bentuk berbagai mata uang Ether (ETH), termasuk wrapped token dan liquid staking token, serta beragam stablecoin.

Menyikapi situasi ini, pihak Kyber Network mengeluarkan pernyataan per hari ini (23/11/23) agar semua pengguna untuk segera menarik dana mereka sebagai tindakan pencegahan. Tim Kyber Network menyatakan sedang menyelidiki masalah ini dan berkomitmen untuk memberikan informasi terkini kepada pengguna.

Peristiwa ini terjadi hanya dalam waktu kurang dari sehari setelah crypto exchange HTX (sebelumnya Huobi) dan protokol cross-chain bridge Heco Chain juga mengalami peretasan senilai sekitar US$97 juta.

KyberSwap sendiri sebelumnya pernah menghadapi kerentanan pada bulan April, yang memaksa para liquidity providers untuk menarik dana mereka. Meskipun Kyber Network mengklaim bahwa tidak ada dana pengguna yang hilang pada saat itu, serangkaian insiden, termasuk eksploitasi sekitar US$265.000 pada September 2022, telah menyoroti tantangan keamanan yang dihadapi oleh protokol ini. KyberSwap kembali menjadi sorotan setelah seorang pengguna kehilangan sekitar US$2 juta pada Maret lalu akibat kesalahan peruteran yang kontroversial.

Peristiwa terbaru ini semakin menunjukkan perlunya peningkatan keamanan di dalam industri decentralized finance (DeFi) dan menegaskan risiko-risiko yang masih melekat dalam ekosistem kripto.

Bagaimana menurutmu, Sobat Reku? Kunjungi Reku Kampus dan akses lebih banyak informasi menarik seputar crypto!